Sebelumnya kita pernah membahas Pengertian Fitting Hydraulic System Dan Jenisnya sekarang kita akan membahas Tipe Tipe Dan Bahan pembuat Hose Fitting Hydraulic.
ada beberapa hal yang harus diperhatikan dengan baik oleh calon pembeli. Pertama, beli jenis hose fitting yang tepat agar lebih mudah dipasang pada sistem. Selanjutnya, pilih hose fitting yang terbuat dari bahan bermaterial kuat dan bisa dipakai dalam jangka waktu lama.
Supaya tidak salah beli mari kita pelajari dulu bahan pembuatan hose fitting hydraulic.
Secara umum, terdapat dua jenis hose fitting yang bisa digunakan pada industri, di antaranya:
Permanent Hose Fitting merupakan salah satu jenis hose fitting yang paling banyak digunakan di industri pertambangan, baik di Indonesia maupun dunia. Biasanya alat ini membutuhkan mesin crimping atau equipment untuk memasangkan hose ke fitting yang digunakan. Namun demikian, saat pemasangan, sebaiknya menggunakan tenaga profesional agar tidak terjadi kegagalan pemasangan.
Reusable hose fitting bukan berarti hose fitting bekas yang dijual supaya bisa digunakan ulang, melainkan hose fitting yang bisa dibongkar dan dipasang kembali jika dibutuhkan. Sebagai contoh, jika ada selang yang rusak maka hose fitting-nya bisa dilepas kemudian dipasang dengan selang baru. Itulah sebabnya hose fitting tersebut dikatakan reusable.
Bahan pembuat hose fitting hydraulic ini biasanya beragam dan disesuaikan dengan pemakaiannya, yakni:
Mengenal jenis dan bahan pembuat hose fitting hydraulic tentu sangat penting guna mengurangi terjadinya masalah pada industry Anda. Misalnya saja, terjadi kebocoran dan kerusakan pada sambungan yang menyebabkan fluida atau cairan keluar dari selang. Selanjutnya, faktor keamanan juga jadi alasan agar pekerja tidak mengalami cedera atau masalah teknis lainnya.